Kamis, 24 Oktober 2013

Beberapa Ciri-ciri Benua

1. Karakteristik Benua Asia
Benua Asia mempunyai karakteristik yang membedakan dengan benua lain, yaitu
Empat dari tujuh keajaiban dunia berada di Benua Asia : Tembok Raksasa (Cina), Candi Borobudur (Indonesia), Taj Mahal (India) dan Ka’bah (Saudi Arabia)
Tempat lahirnya agama-agama besar : Islam, Kristen, Hindu, Budha dan Kong Hu Cu
Gunung tertinggi di dunia yaitu Gunung Everest (8.848 m)
Laut terluas yaitu Laut Cina Selatan
Merupakan benua terluas di dunia
Penghasil minyak bumi terbesar di dunia, di kawasan Timur Tengah (Saudi Arabia, Iraq, Iran, dll) .
Enam dari sepuluh negara dengan penduduk terbanyak di dunia : Cina, India, Indonesia, Bangladeh, Pakistan dan Jepang.

2. Karakteristik Benua Afrika
Benua Afrika terkenal dengan sebutan benua hitam karena sebagian besar penduduknya berkulit hitam. Ciri khas lainnya adalah :
Piramida yang merupakan makam raja-raja Mesir
Adanya lalat tsetse yang menyebabkan penyakit tidur
Pengidap HIV/AID terbesar di dunia
Benua termiskin dibanding benua-benua lain
Gurun terluas di dunia yaitu Gurun Sahara (8,4 juta km2)
Sungai terpanjang di dunia yaitu sungai Nil (6.690 km)
Gunung api Kilimanjaro tertinggi di dunia (6.010 meter)

3. Karakteristik Benua Eropa
Benua Eropa disebut juga benua putih karena sebagian besar penduduknya berkulit putih. Adapun karakteristik lainnya adalah :
Memiliki keajaiban dunia berupa menara Eiffel (Perancis) dan menara Pisa(Italia).
Mempunyai negara-negara kecil : Vatikan,San Marino, Monako, Andora dan Liechtenstein.
Pertumbuhan penduduk kecil, cenderung 0, padahal semua Benua pertumbuhan penduduknya tinggi.
Asal dari bahasa yang dipergunakan secara internasional : Bahasa Inggris
Pelopor penemuan teknologi : mesin uap, pesawat terbang, telepon dan lampu listrik.
Mempunyai satu sistem mata uang yaitu Euro
Pusat mode dunia di kota Paris (Perancis).
Tempat lahirnya ideologi-ideologi : kapitalisme, kolonialisme, imperalisme, sosialisme, liberalisme dan komunisme.
Kompetisi olahraga sepakbola menjadi kegiatan bisnis besar di Inggris, Italia,Jerman, Perancis dan Spanyol.
Dua negara mempunyai wilayah baik di Eropa maupun di Asia (Turki dan Rusia)

4. Karakteristik Benua Amerika

a) Amerika Utara
Beberapa hal yang cukup menonjol di kawasan Amerika Utara adalah :
Air terjun Niagara merupakan air terjun terkenal di dunia
Industri perfilman terbesar di Hollywood
Pusat industri komputer (tokohnya Bill Gates, manusia terkaya di dunia tahun 2003)
Mampu mendaratkan manusia pertama (Neil Amstrong) di bulan tahun 1969
Menciptakan pesawat ulang-alik yang menjelajah ruang angkasa kemudian kembali lagi ke bumi beberapa hari kemudian (Appolo, Atlantis, Delta,Columbus)
Makanan dan minuman cepat saji (fast food) yang sudah menyebar di dunia (KFC, Coca- cola , Dunkin donats)
Markas Persatuan Bangsa-Bangsa di New York
Mata uang dolar Amerika menjadi mata uang standar dunia

b) Amerika Selatan
Amerika Selatan mempunyai ciri-ciri khas :
Penghasil kopi terbesar di dunia, terutama dari negara Brasil
Brasil merupakan negara sepakbola dengan menjuarai dunia sebanyak 5 kali
Terdapatnya peradaban kuno suku bangsa Aztec.
Lembah Amazon merupakan lembah dengan hutan tropika terluas di dunia
Sungai Amazon merupakan sungai terpanjang kedua di dunia kirakira 6.400 km
Padang pasir Atacama di Chili merupakan daerah terkering di dunia
Penghasil heroin / narkoba terbesar ada di Kolombia
Air terjun Angel di Venezuela tertinggi di dunia (1000 meter)


5. Karakteristik Benua Australia
Benua Australia mempunyai ciri-ciri khas yaitu:
Merupakan benua terkecil diantara 5 benua yang dihuni manusia
Penduduk asli Austraalia yaitu suku Aborgin, yang terkenaal dengan senjata boomerang
Pada pantai timur Austalia, terdapat karang penghalang terbesar dan terpanjang di dunia yaitu The Great Barrier Reef.
Benua dengan fauna yang khas dan unik yang berbeda dari benua lain, seperti fauna berkantung, ( Kangguru, sehingga benua ini disebut sebagai benua kangguru), platypus, koala, wombat, wallaby, dingo dan lainnya..


6. Karakteristik Benua Antartika
Karakterisitik Benua Antartika dapat di identifikasi sebagai berikut:
Hampir seluruh permukaannya tertutup es dan salju, denganketebalan rata-rata 2.440 m.
Tidak dihuni manusia karena tmperaturnya terlalu dingin
Dikelilingi oleh samudera-samudera besar, yaitu Samudera Pasifik, Samudera Atlantik, dan Samudera Hindia.
Terdapat banyak Gunung seperti Gunung Vinson Massif (5.140 m), Gunung Kirkpatrick (4.528m), Gunung Markham (4.350 m), Gunung jackson (4.189 m) dan Gunung Weda (3.742 m)
Iklimnya merupakan paduan anatar badai salju , udara yang sangat dingin dan tiupan angin yang kencang
Suhu pada blan Juni mencapai – 400 C sampai 00 C dan di bagian pedalaman mencapai – 700 C.


Jumat, 18 Oktober 2013

Profil Negara-negara Anggota ASEAN

Profil Negara-negara Anggota ASEAN

Filipina
Filipina adalah sebuah negara republik di Asia Tenggara, sebelah utara Indonesia dan Malaysia. Filipina merupakan sebuah negara kepulauan. Negara ini terdiri dari 7.107 pulau. Filipina seringkali dianggap sebagai satu-satunya negara Asia Tenggara di mana pengaruh budaya Barat terasa sangat kuat.
Filipina adalah negara paling maju di Asia setelah Perang Dunia II, namun sejak saat itu telah tertinggal di belakang negara-negara lain akibat pertumbuhan ekonomi yang lemah, penyitaan kekayaan yang dilakukan pemerintah, korupsi yang luas, dan pengaruh-pengaruh neo-kolonial. Saat ini Filipina mengalami pertumbuhan ekonomi yang moderat, yang banyak disumbangkan dari pengiriman uang oleh pekerja-pekerja Filipina di luar negeri dan sektor teknologi informasi yang sedang tumbuh pesat.
Masalah-masalah besar negara ini termasuk gerakan separatis muslim di sebelah selatan Mindanao, pemberontak-pemberontak dari Tentara Rakyat Baru (New People’s Army) yang beraliran komunis di wilayah-wilayah pedesaan, kebijakan-kebijakan pemerintah yang sering tidak konsisten, tingkat kejahatan yang makin meningkat, dan kerusakan lingkungan seperti penebangan hutan dan polusi laut. Filipina juga mengalami masalah banyaknya penduduk di daerah-daerah perkotaan akibat kurangnya lapangan pekerjaan di wilayah pedesaan dan tingkat kelahiran yang tinggi
Indonesia
Indonesia disingkat RI atau Indonesia adalah negara di Asia Tenggara, yang dilintasi garis khatulistiwa dan berada di antara benua Asia dan Australia serta antara Samudra Pasifik dan Samudra Hindia. Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia yang terdiri dari 13 466 pulau[5], oleh karena itu ia disebut juga sebagai Nusantara (“pulau luar”, di samping Jawa yang dianggap pusat).[6] Dengan populasi sebesar 222 juta jiwa pada tahun 2006,[7] Indonesia adalah negara berpenduduk terbesar keempat di dunia dan negara yang berpenduduk Muslim terbesar di dunia, meskipun secara resmi bukanlah negara Islam. Bentuk pemerintahan Indonesia adalah republik, dengan Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah dan Presiden yang dipilih langsung. Ibukota negara ialah Jakarta. Indonesia berbatasan dengan Malaysia di Pulau Kalimantan, dengan Papua Nugini di Pulau Papua dan dengan Timor Leste di Pulau Timor. Negara tetangga lainnya adalah Singapura, Filipina, Australia, dan wilayah persatuan Kepulauan Andaman dan Nikobar di India.
Sejarah Indonesia banyak dipengaruhi oleh bangsa lainnya. Kepulauan Indonesia menjadi wilayah perdagangan penting setidaknya sejak abad ke-7, yaitu ketika Kerajaan Sriwijaya di Palembang menjalin hubungan agama dan perdagangan dengan Tiongkok dan India. Kerajaan-kerajaan Hindu dan Buddha telah tumbuh pada awal abad Masehi, diikuti para pedagang yang membawa agama Islam, serta berbagai kekuatan Eropa yang saling bertempur untuk memonopoli perdagangan rempah-rempah Maluku semasa era penjelajahan samudra. Setelah berada di bawah penjajahan Belanda, Indonesia yang saat itu bernama Hindia Belanda menyatakan kemerdekaannya di akhir Perang Dunia II. Selanjutnya Indonesia mendapat berbagai hambatan, ancaman dan tantangan dari bencana alam, korupsi, separatisme, proses demokratisasi dan periode perubahan ekonomi yang pesat.
Dari Sabang sampai Merauke, Indonesia terdiri dari berbagai suku, bahasa dan agama yang berbeda. Suku Jawa adalah grup etnis terbesar dan secara politis paling dominan. Semboyan nasional Indonesia, “Bhinneka tunggal ika” (“Berbeda-beda tetapi tetap satu”), berarti keberagaman yang membentuk negara. Selain memiliki populasi padat dan wilayah yang luas, Indonesia memiliki wilayah alam yang mendukung tingkat keanekaragaman hayati terbesar kedua di dunia.
Malaysia
Malaysia adalah sebuah negara federasi[2] yang terdiri dari tiga belas negara bagian dan tiga wilayah persekutuan di Asia Tenggara dengan luas 329.847 km persegi.[6][7] Ibukotanya adalah Kuala Lumpur, sedangkan Putrajaya menjadi pusat pemerintahan persekutuan. Jumlah penduduk negara ini melebihi 27 juta jiwa.[7] Negara ini dipisahkan ke dalam dua kawasan — Malaysia Barat dan Malaysia Timur — oleh Kepulauan Natuna, wilayah Indonesia di Laut Cina Selatan.[7] Malaysia berbatasan dengan Thailand, Indonesia, Singapura, Brunei, dan Filipina.[7] Negara ini terletak di dekat khatulistiwa dan beriklim tropika.[7] Kepala negara Malaysia adalah Yang di-Pertuan Agong[8] dan pemerintahannya dikepalai oleh seorang Perdana Menteri.[9][10] Model pemerintahan Malaysia mirip dengan sistem parlementer Westminster.[11]
Malaysia sebagai negara persekutuan tidak pernah ada sampai tahun 1963. Sebelumnya, sekumpulan koloni didirikan oleh Britania Raya pada akhir abad ke-18, dan paro barat Malaysia modern terdiri dari beberapa kerajaan yang terpisah-pisah. Kumpulan wilayah jajahan itu dikenal sebagai Malaya Britania hingga pembubarannya pada 1946, ketika kumpulan itu disusun kembali sebagai Uni Malaya. Karena semakin meluasnya tentangan, kumpulan itu lagi-lagi disusun kembali sebagai Federasi Malaya pada tahun 1948 dan kemudian meraih kemerdekaan pada 31 Agustus 1957.[1][12]
Pada 16 September 1963 sesuai dengan Resolusi Majelis Umum PBB 1514 dalam proses dekolonialisasi, Singapura, Sarawak, Borneo Utara atau yang sekarang lebih dikenal sebagai Sabah berubah menjadi negara bagian dari federasi bentukan baru yang bernama Malaysia termasuk dengan Federasi Malaya.[2][13] dan pada 9 Agustus 1965 Singapura kemudian dikeluarkan dari Malaysia dan menjadi negara merdeka yang bernama Republik Singapura.[14][15] saat tahun-tahun awal pembentukan federasi baru terdapat pula tentangan dari Filipina dan konflik militer dengan Indonesia[16]
Bangsa-bangsa di Asia Tenggara mengalami ledakan ekonomi dan menjalani perkembangan yang cepat di penghujung abad ke-20. Pertumbuhan yang cepat pada dasawarsa 1980-an dan 1990-an, rata-rata 8% dari tahun 1991 hingga 1997, telah mengubah Malaysia menjadi negara industri baru.[17][18] Karena Malaysia adalah salah satu dari tiga negara yang menguasai Selat Malaka, perdagangan internasional berperan penting di dalam ekonominya.[19] Pada suatu ketika, Malaysia pernah menjadi penghasil timah, karet dan minyak kelapa sawit di dunia.[20] Industri manufaktur memiliki pengaruh besar bagi ekonomi negara ini.[21] Malaysia juga dipandang sebagai salah satu dari 18 negara berkeanekaragaman hayati terbesar di dunia.[22]
Suku Melayu menjadi bagian terbesar dari populasi Malaysia. Terdapat pula komunitas Tionghoa-Malaysia dan India-Malaysia yang cukup besar.[23] Bahasa Melayu[24] dan Islam masing-masing menjadi bahasa dan agama resmi negara.[7][25]
Malaysia adalah anggota perintis ASEAN dan turut serta di berbagai organisasi internasional, seperti PBB.[26][27] Sebagai bekas jajahan Inggris, Malaysia juga menjadi anggota Negara-Negara Persemakmuran.[28] Malaysia juga menjadi anggota D-8.[29]
Singapura
Singapura (ejaan Inggris: [ˈsɪŋəpɔr]), nama resminya Republik Singapura, adalah sebuah negara pulau di lepas ujung selatan Semenanjung Malaya, 137 kilometer (85 mil) di utara khatulistiwa di Asia Tenggara. Negara ini terpisah dari Malaysia oleh Selat Johor di utara, dan dari Kepulauan Riau, Indonesia oleh Selat Singapura di selatan. Singapura adalah pusat keuangan terdepan keempat di dunia[15] dan sebuah kota dunia kosmopolitan yang memainkan peran penting dalam perdagangan dan keuangan internasional. Pelabuhan Singapura adalah satu dari lima pelabuhan tersibuk di dunia.[16]
Singapura memiliki sejarah imigrasi yang panjang. Penduduknya yang beragam berjumlah 5 juta jiwa, terdiri dari Cina, Melayu, India, berbagai keturunan Asia, dan Kaukasoid.[17] 42% penduduk Singapura adalah orang asing yang bekerja dan menuntut ilmu di sana. Pekerja asing membentuk 50% dari sektor jasa.[18][19] Negara ini adalah yang terpadat kedua di dunia setelah Monako.[20] A.T. Kearney menyebut Singapura sebagai negara paling terglobalisasi di dunia dalam Indeks Globalisasi tahun 2006.[21]
Sebelum merdeka tahun 1965, Singapura adalah pelabuhan dagang yang beragam dengan PDB per kapita $511, tertinggi ketiga di Asia Timur pada saat itu.[22] Setelah merdeka, investasi asing langsung dan usaha pemerintah untuk industrialisasi berdasarkan rencana bekas Deputi Perdana Menteri Dr. Goh Keng Swee membentuk ekonomi Singapura saat ini.[23]
Economist Intelligence Unit dalam “Indeks Kualitas Hidup” menempatkan Singapura pada peringkat satu kualitas hidup terbaik di Asia dan kesebelas di dunia.[24] Singapura memiliki cadangan devisa terbesar kesembilan di dunia.[25][26] Negara ini juga memiliki angkatan bersenjata yang maju.[27][28]
Setelah PDB-nya berkurang -6.8% pada kuartal ke-4 tahun 2009,[29] Singapura mendapatkan gelar pertumbuhan ekonomi tercepat di dunia, dengan pertumbuhan PDB 17.9% pada pertengahan pertama 2010.[30]
Thailand
Kerajaan Thai (nama resmi bahasa Thai: ราชอาณาจักรไทย Ratcha Anachak Thai; atau Prathēt Thai), yang lebih sering disebut Thailand dalam bahasa Inggris, atau dalam bahasa aslinya Mueang Thai (dibaca: “meng-thai”, sama dengan versi Inggrisnya, berarti “Negeri Thai”), adalah sebuah negara di Asia Tenggara yang berbatasan dengan Laos dan Kamboja di timur, Malaysia dan Teluk Siam di selatan, dan Myanmar dan Laut Andaman di barat. Kerajaan Thai dahulu dikenal sebagai Siam sampai tanggal 11 Mei 1949. Kata “Thai” (ไทย) berarti “kebebasan” dalam bahasa Thai, namun juga dapat merujuk kepada suku Thai, sehingga menyebabkan nama Siam masih digunakan di kalangan warga negara Thai terutama kaum minoritas Tionghoa.
Brunei Darussalam
Brunei Darussalam adalah sebuah negara kecil yang terletak di Asia Tenggara. Letaknya di bagian utara Pulau Borneo/Kalimantan dan berbatasan dengan Malaysia. Brunei terdiri dari dua bagian yang dipisahkan di daratan oleh Malaysia. Negara ini terkenal dengan kemakmurannya dan ketegasan dalam melaksanakan syariat Islam, baik dalam bidang pemerintahan maupun kehidupan bermasyarakat.
Nama Borneo diberikan oleh orang-orang Inggris berdasarkan nama wilayah ini karena pada masa lalu orang Eropa berdagang melalui bandar di Brunei sebagai bandar perniagaan terbesar di pulau ini.
Vietnam
Vietnam (Bahasa Vietnam: Việt Nam), bernama resmi Republik Sosialis Vietnam (Cộng Hòa Xã Hội Chủ Nghĩa Việt Nam) adalah negara paling timur di Semenanjung Indochina di Asia Tenggara. Vietnam berbatasan dengan Republik Rakyat Cina di sebelah utara, Laos di sebelah barat laut, Kamboja di sebelah barat daya dan di sebelah timur terbentang Laut China Selatan. Dengan populasi sekitar 84 juta jiwa, Vietnam adalah negara terpadat nomor 13 di dunia. Vietnam termasuk di dalam grup ekonomi “Next Eleven”; menurut pemerintah, GDP Vietnam tumbuh sebesar 8.17% pada tahun 2006, negara dengan pertumbuhan tercepat kedua di Asia Timur dan pertama di Asia Tenggara. Pada akhir tahun 2007, menteri keuangan menyatakan pertumbuhan GDP Vietnam diperkirakan mencapai rekor tertinggi dalam sepuluh tahun terakhir sebesar 8.44%.
Laos
Republik Demokratik Rakyat Laos adalah negara yang terkurung daratan di Asia Tenggara, berbatasan dengan Myanmar dan Republik Rakyat Cina di sebelah barat laut, Vietnam di timur, Kamboja di selatan, dan Thailand di sebelah barat. Dari abad ke-14 hingga abad ke-18, negara ini disebut Lan Xang atau “Negeri Seribu Gajah”.
Myanmar
Republik Persatuan Myanmar (juga dikenal sebagai Birma, disebut “Burma” di dunia Barat) adalah sebuah negara di Asia Tenggara. Negara seluas 680 ribu km² ini telah diperintah oleh pemerintahan militer sejak kudeta tahun 1988. Negara ini adalah negara berkembang dan memiliki populasi lebih dari 50 juta jiwa. Ibu kota negara ini sebelumnya terletak di Yangon sebelum dipindahkan oleh pemerintahan junta militer ke Naypyidaw pada tanggal 7 November 2005.
Pada 1988, terjadi gelombang demonstrasi besar menentang pemerintahan junta militer. Gelombang demonstrasi ini berakhir dengan tindak kekerasan yang dilakukan tentara terhadap para demonstran. Lebih dari 3000 orang terbunuh.
Pada pemilu 1990 partai pro-demokrasi pimpinan Aung San Suu Kyi memenangi 82 persen suara namun hasil pemilu ini tidak diakui rezim militer yang berkuasa.
Kamboja

Kerajaan Kamboja
adalah sebuah negara berbentuk monarki konstitusional di Asia Tenggara. Negara ini merupakan penerus Kekaisaran Khmer yang pernah menguasai seluruh Semenanjung Indochina antara abad ke-11 dan 14.
Kamboja berbatasan dengan Thailand di sebelah barat, Laos di utara, Vietnam di timur, dan Teluk Thailand di selatan. Sungai Mekong dan Danau Tonle Sap melintasi negara ini.
Menjelang kemerdekaannya, Negara Kesatuan Republik Indonesia banyak membantu negara Kamboja ini. Buku – buku taktik perang karangan perwira militer Indonesia banyak digunakan oleh militer Kamboja. Oleh karenanya, para calon perwira di militer Kamboja, wajib belajar dan dapat berbahasa Indonesia.

Rabu, 16 Oktober 2013

Sejarah Australia

Kepercayaan kaum aborigin akan suatu benua yang abadi
Kaum Aborigin di Australia diperkirakan tiba di sini dengan perahu dari Asia Tenggara pada saat Abad Es terakhir, yaitu setidaknya 50.000 tahun yang lampau.  Di masa penjelajahan dan bermukimnya bangsa Eropa, sekitar satu juta orang Aborigin telah tinggal di benua ini sebagai pemburu dan pengumpul makanan. Mereka terbagi dalam 300 klan dan berbicara dalam 250 bahasa dan 700 dialek.  Setiap klan mempunyai hubungan spiritual dengan tanah tertentu, tapi juga berkelana jauh untuk berdagang, mencari air dan hasil bumi musiman, serta untuk mengadakan ritual dan pertemuan totemik.  
Meskipun tanah air mereka sangat beragam – mulai dari gurun pedalaman dan hutan hujan tropis sampai pegunungan bersalju – semua orang Aborigin memiliki kepercayaan yang sama mengenai “Dreamtime” atau “Masa Impian”, sebuah alam magis yang abadi.  Menurut mitos kaum Aborigin, para leluhur roh totem membentuk seluruh aspek kehidupan saat Masa Impian penciptaan dunia.  Para leluhur roh ini senantiasa menghubungkan fenomena alam, dan juga masa lalu, masa kini dan masa depan, melalui semua aspek budaya Aborigin.
Inggris datang dan membawa para narapidana
Sejumlah penjelajah Eropa berlayar di pantai Australia, yang dulu disebut sebagai New Holland, di abad ke-17.  Namun, baru di tahun 1770 Kapten James Cook memetakan pantai timur dan menyatakannya sebagai milik Inggris. Wilayah baru ini digunakan sebagai koloni terhukum, dan pada tanggal 26 Januari 1788, armada pertama 11 kapal yang membawa 1.500 orang (setengahnya merupakan narapidana) tiba di Pelabuhan Sydney. Sampai pengangkutan terhukum ini berakhir di tahun 1868, 160.000 pria dan wanita telah datang ke Australia sebagai narapidana.
Para pemukim bebas mulai berdatangan sejak awal tahun 1790-an, namun di sisi lain kehidupan para tahanan sangatlah berat.  Jumlah pria lima kali lipat jumlah wanita, dan kaum wanita selalu hidup dalam keadaan terancam eksploitasi seksual.  Para laki-laki yang kembali melanggar hukum dicambuk dengan brutal, dan kejahatan kecil seperti mencuri dapat terkena hukuman gantung.  Kaum Aborigin yang tergusur oleh pemukiman baru ini lebih menderita lagi. Kehilangan tanah serta sakit dan kematian akibat penyakit yang dibawa orang asing ini mengganggu praktik dan gaya hidup tradisional mereka.  
Para pemukim liar menyebar ke seluruh benua
Di tahun 1820-an, banyak tentara, perwira dan tahanan yang telah bebas mengubah tanah yang mereka terima dari pemerintah menjadi ladang pertanian yang subur.  Berita mengenai tanah yang murah dan pekerjaan yang melimpah di Australia menyebabkan berkapal-kapal imigran petualang berdatangan dari Inggris. Para pemukim atau lebih tepatnya ‘penghuni liar’ ini bergerak semakin dalam ke kawasan Aborigin – sering kali dengan senjata – untuk mencari padang rumput dan air bagi ternak mereka. 
Pada tahun 1825, sekelompok tentara dan narapidana bermukim di kawasan suku Yuggera, di dekat Brisbane masa kini. Perth dihuni oleh warga terhormat Inggris di tahun 1829, dan di tahun 1835 sekelompok pemukim liar berlayar ke Port Phillip Bay dan memilih lokasi itu untuk Melbourne. Di saat yang bersamaan, sebuah perusahaan swasta Inggris, yang membanggakan diri karena tidak ada kaitan dengan narapidana, mendirikan kota Adelaide di Australia Selatan.
Demam emas membawa kekayaan, imigran dan pemberontakan
Emas ditemukan di New South Wales dan Victoria tengah di tahun 1851, dan menarik ribuan pemuda (dan juga wanita muda yang berjiwa petualang) dari koloni-koloni di sini. Mereka diikuti oleh berkapal-kapal pencari emas dari Cina, dan juga segala macam artis, pemilik bar, penjual alkohol gelap, wanita penghibur dan penipu dari segala penjuru dunia.  Di Victoria, upaya gubernur Inggris untuk menegakkan ketertiban – berupa perizinan bulanan dan aksi pasukan yang keras – mengakibatkan terjadinya pemberontakan berdarah anti-otoriter (dikenal sebagai pemberontakan Eureka Stockade) di tahun 1854.  Meskipun banyak kekerasan di tambang emas, kekayaan dari emas dan wol membawa investasi besar ke Melbourne dan Sydney, dan pada tahun 1880-an kedua kota ini telah menjadi kota modern yang penuh gaya.
Australia menjadi sebuah negara
Enam negara bagian Australia kemudian menjadi satu negara di bawah satu konstitusi pada tanggal 1 Januari 1901.  Salah satu tindakan pertama parlemen nasional yang baru ini adalah mengeluarkan perundang-undangan, yang kemudian dikenal sebagai Kebijakan Australia Putih (White Australia Policy), yang membatasi migrasi hanya bagi orang yang berasal dari Eropa.  Namun hal ini telah banyak ditinggalkan setelah Perang Dunia Kedua, dan kini Australia telah menjadi rumah bagi orang-orang yang berasal dari lebih dari 200 negara. 
Rakyat Australia ikut perang
Perang Dunia Pertama memiliki dampak yang berat bagi Australia. Pada tahun 1914, ada kurang dari 3 juta laki-laki, namun hampir 400.000 daripadanya secara sukarela ikut bertempur.  Sekitar 60.000 gugur dan puluhan ribu lainnya terluka.  Sebagai reaksi atas duka ini, di tahun 1920-an berkobarlah semangat untuk mobil baru, bioskop, jazz dan film ala Amerika dan antusiasme terhadap Kemaharajaan Inggris. Ketika Depresi Besar menghantam di tahun 1929, kesenjangan sosial dan ekonomi semakin meluas dan banyak lembaga keuangan Australia yang berjatuhan.  Olahraga menjadi “pelipur lara” nasional, dan para pahlawan olahraga seperti kuda pacuan Phar Lap dan pemain kriket Donald Bradman mendapat status nyaris seperti dewa. 
Selama Perang Dunia Kedua, pasukan Australia memberi kontribusi besar terhadap kemenangan Sekutu di Eropa, Asia dan Pasifik.  Generasi yang bertempur di perang dan berhasil bertahan hidup pulang dengan membawa kebanggaan atas kemampuan Australia. 
Kedatangan warga baru Australia sampai era kemajuan pesat pasca perang
Setelah perang berakhir di tahun 1945, ratusan ribu imigran dari seluruh penjuru Eropa dan Timur Tengah berdatangan ke Australia, dan banyak yang mendapat pekerjaan di sektor manufaktur yang sedang berkembang pesat. Banyak kaum wanita yang bekerja di pabrik-pabrik saat kaum pria pergi berperang tetap bekerja selama masa damai ini.
Ekonomi Australia tumbuh di sepanjang tahun 1950-an, dengan berbagai proyek pembangunan besar seperti Skema Pembangkit Listrik Tenaga Air Snowy Mountains, di pegunungan dekat Canberra. Permintaan internasional akan ekspor utama Australia seperti logam, wol, daging dan terigu juga bertumbuh, sehingga daerah pinggiran kota Australia juga semakin makmur.  Tingkat kepemilikan rumah bertumbuh dengan drastis, dari hanya 40 persen di tahun 1947 menjadi lebih dari 70 persen di tahun 1960-an.
Australia semakin santai
Seperti banyak negara lain, Australia juga tersapu gelombang suasana revolusi di tahun 1960-an.  Keragaman etnik yang baru di Australia, meningkatnya kemandirian dari Inggris, dan penentangan umum atas Perang Vietnam, semua berkontribusi terhadap suasana perubahan politik, ekonomi dan sosial. Di tahun 1967, sebagian besar rakyat Australia memilih ‘ya’ dalam referendum nasional untuk memberi mandat bagi pemerintah federal dalam membuat undang-undang atas nama warga Aborigin Australia dan mengikutsertakan mereka dalam sensus mendatang.  Hasilnya adalah titik puncak kampanye reformasi yang kuat, baik dari kaum Aborigin maupun kaum kulit putih Australia.
Di tahun 1972, Partai Buruh Australia di bawah kepemimpinan idealis pengacara Gough Whitlam berhasil memegang tampuk kekuasaan, sekaligus mengakhiri dominasi pasca perang koalisi Partai Liberal dan Partai Negeri.   Selama tiga tahun berikutnya, pemerintah baru ini mengakhiri wajib militer, menghapus biaya universitas dan meluncurkan perawatan kesehatan yang gratis secara universal.  Pemerintah ini juga menghapus kebijakan Australia Putih, melaksanakan kebijakan multibudaya, dan memperkenalkan perceraian “tanpa salah” dan gaji yang setara bagi wanita.  Namun di tahun 1975, inflasi dan skandal menyebabkan Gubernur Jenderal membubarkan pemerintah. Dalam pemilu berikutnya, Partai Buruh menderita kekalahan besar dan Koalisi Liberal-Nasional berhasil memerintah sampai tahun 1983. 
Sejak 1970-an
Di antara 1983 sampai 1996, pemerintah Partai Buruh Hawke-Keating memperkenalkan sejumlah reformasi ekonomi, seperti deregulasi sistem perbankan dan membuat sistem mengambang untuk dolar Australia.  Di tahun 1996, Pemerintahan Koalisi di bawah pimpinan John Howard memenangkan pemilu, dan kembali terpilih di tahun 1998, 2001 dan 2004.  Pemerintahan Koalisi Liberal-Nasional menetapkan beberapa reformasi, termasuk perubahan dalam sistem perpajakan dan hubungan industrial.  Di tahun 2007, Partai Buruh pimpinan Kevin Rudd terpilih dengan agenda untuk mereformasi sistem hubungan industrial, kebijakan perubahan iklim serta sektor kesehatan dan pendidikan Australia.

Selasa, 15 Oktober 2013

Lirik Lagu One Direction - Best Song Ever





Bagi Penggemar One Direction
Hari Ini Saya Akan
Memberi Lirik Lagu One Direction "Best Song Ever"






Harry:
Maybe it's the way she walked
Straight into my heart and stole it
Through the doors and past the guards
Just like she already owned it
Zayn:
I said can you give it back to me
She said never in your wildest dreams
All:
And we danced all night to the best song ever
We knew every line
now I can't remember
how it goes but I know
that I won't forget her
'Cause we danced all night to the best song ever
I think it went
oh oh oh
I think it went
yeah yeah yeah
I think it goes, oh
Liam:
Said her name was Georgia Rose
And her daddy was a dentist
Harry:
Said I had a dirty mouth (I got a dirty mouth)
But she kissed me like she meant it
Niall:
I said can I take you home with me
She said never in your wildest dreams
All:
And we danced all night to the best song ever
We knew every line
now I can't remember
how it goes but I know
that I won't forget her
'Cause we danced all night to the best song ever
I think it went
oh oh oh
I think it went
yeah yeah yeah
I think it goes, oh
Louis:
You know, I know, you know
I will remember you
I know, you know, i know
You'll remember me
Zayn:
You know, I know, you know
I'll remember you
I know, you know
I hope you'll remember how we danced
How we danced
Harry:
1, 2, 1, 2, 3
All:
And we danced all night to the best song ever
We knew every line
now I can't remember
how it goes but I know
that I won't forget her
'Cause we danced all night to the best song ever
Then we we danced all night to the best song ever
We knew every line
now I can't remember
how it goes but I know
that I won't forget her
'Cause we danced all night to the best song ever
I think it went
oh oh oh
I think it went
yeah yeah yeah
I think it goes, oh
Zayn:
Best song ever
It was the best song ever
It was the best song ever
it was the best song ever